Selasa, 31 Juli 2012

Angkat Besi Juga Langganan Penyumbang Medali Buat Indonesia

Jakarta - Indonesia memang punya tradisi meraih medali emas Olimpiade dari cabang bulutangkis. Akan tetapi, cabang angkat besi pun sudah menyumbangkan banyak medali buat "Merah Putih".

Sejak 1992, cabang badminton selalu menghasillkan medali emas buat Indonesia. Perinciannya: enam emas, enam perak, dan enam perunggu.

Angkat besi pun tak pernah absen dari meraup medali sejak Olimpiade 2000 di Sydney. Walaupun belum emas, tapi dalam tiga Olimpiade terakhir cabang ini telah memberikan dua perak dan empat perunggu buat kontingen "Garuda".

Di London 2012, Indonesia mengirim enam lifternya: 5 putra, 1 putri. Sampai saat ini sudah empat lifter yang tampil, dan menghasilkan satu medali.

Citra Febrianti, yang paling awal tampil, hanya menempati urutan keempat di nomor putri kelas 53 kg. Jadi Setiadi finish nomor lima di kelas 55 kg, Muhammad Hasabi menduduki peringkat ketujuh di kelas 62 kg.

Eko Yuli Irawan, yang juga turun di k elas 62 kg, berhasil melanjutkan tradisi medali angkat besi itu di Olimpiade. Tadi malam ia menduduki peringkat ketiga, dan berhak menyabet medali perunggu, sama seperti pencapaiannya di Beijing 2008 -- tapi di kelas 56 kg.

Dua yang akan berjuang malam ini – dinihari WIB – adalah Triyatno dan Deni, yang berlaga di kelas 69 kg. Triyatno adalah peraih medali perunggu di Olimpiade 2008, serta perunggu di Kejuaraan Dunia 2009

Semoga berhasil.

( a2s / rin )

Tetap update informasi di manapun dengan http://m.detik.com dari browser ponsel anda!


Tidak ada komentar:

Posting Komentar