Selasa, 07 Agustus 2012

MU Kurang Tajam di Pramusim, Vidic Tak Cemas

Manchester - Walau belum terkalahkan, hasil laga pramusim Manchester United tak bisa dibilang memuaskan. Nemanja Vidic mengakui 'Setan Merah' kurang tajam namun hal tersebut tidak membuatnya khawatir.

Sejauh ini MU sudah melakoni empat pertandingan ujicoba dengan dua di antaranya menang 1-0 (melawan AmaZulu dan Shanghai Shenhua), imbang 1-1 kontra Ajax Cape Town. Sementara laga terakhir di Oslo, Red Devils diimbangi Valerenga tanpa gol.

Di laga yang terakhir, Vidic membuat penampilan perdana pasca absen selama delapan bulan. Bek tengah Serbia itu menilai kurangnya produktivitas MU punya sejumlah hal positif yang bisa diambil.

"Saat Anda melihat peluang-peluang yang kami ciptakan, itu sebuah kelegaan," ujar Vidic kepada situs resmi klub. "Aku tahu kami tidak banyak mencetak gol sejauh ini tapi banyak gol akan datang."

"Kami tidak klinis di depan gawang tapi kami akan punya beberapa laga lagi untuk memperbaikinya. Aku sama sekali tidak khawatir dengan itu."

"Jika Anda melihat tim yang bermain pada Minggu aku pikir kami punya lima atau enam pemain yang baru bermain pertama dalam dua bulan. Kami punya beberapa peluang di Oslo dan kami tidak mencetak gol tapi secara keseluruhan kami mendapat apa yang kami inginkan dari pertandingan itu secara fisik," lugas Vidic.

Di pertandingan ujicoba selanjutnya, MU akan berjumpa Barcelona di Goethenburg, Kamis (9/8/2012) dinihari WIB.

"Anda menginginkan laga berat selama pramusim. Kami ingin persiapan terbaik sebelum laga pertama melawan Everton," pungkas dia.

( rin / krs )

Tidak ada komentar:

Posting Komentar