Sabtu, 04 Agustus 2012

Pelatih Valencia Berguru kepada Benitez

JAKARTA, KOMPAS.com - Mauricio Pellegrino merasa mendapat tantangan saat ditunjuk menjadi pelatih kepala Valencia. Sebab, ini pertama kalinya Pellegrino menjadi pelatih sebuah klub. Namun, pelatih berusia 40 tahun itu merasa memiliki banyak pengalaman mengatur para pemain di sebuah tim. Semua itu karena sosok Rafael Benitez.

Benitez dianggap Pellegrino sebagai seorang guru. Banyak ilmu yang didapat Pellegrino dari mantan Pelatih Valencia, Liverpool, dan Inter Milan itu.

"Saya bersama Benitez saat dia menjadi pelatih Valencia. Lalu, saya juga tiga tahun bersamanya di Liverpool dan Inter Milan sebagai asistennya. Banyak pelajaran yang saya dapat dari Benitez. Tapi, saya lebih banyak mendapat pelajaran dari pengalaman saya di lapangan," kata Pellegrino.

Semasa menjadi pemain di Valencia, Pellegrino merupakan pemain andalan Benitez di lini belakang bersama Roberto Ayala. Dua titel Liga BBVA (2001-02 dan 2003-04) dan satu trofi Piala UEFA 2004 menjadi bukti ketangguhan Pellegrino menggalang sektor belakang "Los Ches" di bawah komando Benitez.

Banyak yang memperkirakan taktik yang dipakai Pellegrino untuk Valencia sekarang tak jauh beda dari Benitez saat melatih. Para pemain pun merasa senang dengan penunjukkan Pellegrino yang menggantikan tempat Unai Emery. Dukungan kepada Pellegrino sebagai pelatih Valencia datang dari pemain senior, Ricardo Costa.

"Setiap pelatih memiliki filosofi permainan sendiri. Sekarang, kami bersama Pellegrino. Kami berharap bisa menjadi tim yang lebih baik di bawah besutannya," papar pemain asal Portugal itu.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar